JURUSAN

FUNGSI KOMUNIKASI DATA

Mata Pelajaran : TEKNOLOGI LAYANAN JARINGAN (TLJ)

Kelas                   : XII -Teknik Komputer dan Jaringan

__________________________________________________________________________________

A. Tujuan Pembelajaran:

Setelah mengikuti kegiatan belajar 2 ini siswa diharapkan dapat :

1) Memahami  KOMUNIKASI DATA PADA PERALATAN DIGITAL

2) Mengetahui FUNGSI & TUJUAN KOMUNIKASI DATA

B. Petunjuk pembelajaran:

1. Peserta didik berdoa sesuai dengan agama kepercayaan masing-masing sebelum pembelajaran dimulai,

2. Peserta didik menyiapkan buku catatan, buku LKS atau buku versi E-Book serta alat tulis,

3. Peserta didik menyiapkan perangkat Smartphone jika dibutuhkan untuk mengakses materi dari internet, sesuai dengan instruksi dari guru/pembimbing,

4. Peserta didik mengakses dan membaca materi TLJ melalui website pembelajaran  yang diakses dengan perangkat smartphone peserta didik masing-masing,

5. Peserta didik menyimak penjelasan materi dari guru /pembimbing,

6.  Peserta didik mencatat materi yang ditugaskan oleh guru /pembimbing.

 

=========================================================================

Kegiatan Belajar 2 : 

MEMAHAMI FUNGSI KOMUNIKASI DATA

1. Silahkan baca materi TLJ dibawah ini,

2. Simak materi yang dijelaskan oleh guru/pembimbing.

2. Peserta didik merangkum materi yang sudah dipahami tentang ragam komunikasi data.

3. Hasil mencatat / merangkum selanjutnya di kumpulkan untuk periksa dan dinilai.

4. Kerjakan Tugas yang diberikan ( jika ada).

====================================




A. Fungsi Komunikasi Data

Komunikasi Data merupakan bagian dari Teknologi Informasi, dimana komputer melakukan pengiriman data berupa informasi yang disajikan oleh isyarat digital biner terhadap komputer yang lain atau juga pengiriman data terhadap terminal. Pengertian Komunikasi data berhubungan erat dengan pengiriman data menggunakan sistem transmisi elektronik satu terminal komputer ke terminal komputer lain.

Data yang dimaksud disini adalah sinyal-sinyal elektromagnetik yang dibangkitkan oleh sumber data yang dapat ditangkap dan dikirimkan ke terminalterminal penerima. Yang dimaksud terminal adalah peralatan untuk terminal suatu data seperti disk drive, printer, monitor, papan ketik, scanner, plotter dan lain sebagainya.


Fungsi dan tujuan komunikasi data, lebih jelas nya adalah:

  1. Efisiensi pengiriman data dalam jumlah yang besar (tanpa kesalahan & ekonomis).
  2. Memungkinkan si penggunaan sistem komputer dan peralatan pendukungnya dari jauh (remote computer use).
  3. Mendukung manajemen dalam hal-hal kontrol karena memungkinkan si penggunaan sistem komputer secara terpusat maupun secara tersebar.
  4. Memungkinkan orang dan bisnis yang memiliki lokasi geografi berlainan dapat saling berkomunikasi.
  5. Kemungkinan pengelolaan data dan juga pengaturan data yang terdapat dalam berbagai macam sistem komputer.
  6. Mendapat data secara langsung dari sumbernya atau dapat memperoleh data bisnis selagi data tersebut dibuat (online).
  7. Mengurangi waktu untuk pengolahan data (hemat waktu).
  8. Mempercepat penyebaran informasi.

Materi Bersambung...


++++++++++++++++++

REFLEKSI/TUGAS MANDIRI ;

"Buatlah satu contoh kegiatan Komunikasi Data dalam kegiatan sehari-hari yang berhubungan dengan alat-alat elektronik /digital atau aplikasi yang memiliki fungsi komunikasi."


1 siswa membuat 1 contoh kegiatan komunikasi data tidak boleh sama dengan siswa lainnya.


CONTOH:

Misalnya nih, kamu pasti pernah kan kirim foto ke teman-temanmu lewat chatNah, foto itu termasuk data. Ketika kamu mengirim foto, terjadi perpindahan data dari device yang kamu gunakan ke device yang temanmu gunakan.

Jadi, tergantung ya, perpindahan data nya bisa dari komputer ke komputer, handphone ke handphone, komputer ke handphone, atau dari beberapa alat digital/elektronik lainnya atau aplikasi  yang memiliki fungsi komunikasi.








_________

Sumber materi 1, materi 2

Posting Komentar

0 Komentar